Perbedaan Pasang Camera CCTV Analog dan IP

Saat ini sudah banyak toko pasang camera CCTV yang memberikan kualitas dan hasil terbaik mereka. Pasalnya camera CCTV merupakan salah satu perangkat yang berguna untuk memantau lingkungan sekitar Anda. Dengan begitu, keamanan akan lebih ditingkatkan lagi dengan adanya kamera CCTV yang satu ini. Perlu Anda ketahui bahwa kamera pengawas yang satu ini memiliki dua tipe yang berbeda yakni jenis Analog dan IP camera. Untuk pasang dari kedua jenis tersebut juga berbeda. Walaupun Anda menggunakan jasa dari toko pasang camera CCTV, namun tida ada salahnya Anda juga mengetahui dasar dari pemasangan kedua jenis kamera tersebut. Dengan begitu, saat melakukan pemasangan kamera tersebut akan sangat maksimal. Terlebih lagi hal ini menyangkut tentang keamanan Anda tentunya harus sangat tepat.

Secara sederhanannya pasang camera CCTV jenis analog merupakan jenis kamera yang menggunakan kabel coaxial untuk mengirim data transmisi tersebut. Jadi tidak ada proses pemasangan digital pada output video tersebut. Jadi benar – benar memanfaatkan sinyal listrik yang dialirkan menggunakan kabel.

Selain itu dalam pasang kamera CCTV jenis analog sangat mudah dilakukan, simpel dibandingkan dengan jenis IP camera itu sendiri. Jadi Anda bisa melakukan pasang sendiri, tidak perlu harus pemahaman IT yang berlebih. Pemasangan dilakukan hanya dengan menarik kabel coaxial dengan power kamera. Kemudian posisikan kamera pada tempat yang sudah Anda siapkan, power up dan pasangkan output kamera pada monitor dan DVR. Dengan begitu, Anda akan langsung bisa melihat hasil rekaman. Bahkan cara krimping konektor BNC juga sangat mudah untuk dilakukan. Hal tersebut dikarenakan hanya ada dua pasang kawat pada kabel coaxial yakni inti dan pelingung.

Berbeda saat Anda pasang camera CCTV jenis IP yang memiliki kode unik dalam setiap camera yang akan dipasangkan. Kode tersebut adalah IP address yang memang harus sudah direncanakan lokasinya sejak awal. Setting akan IP address tersebut dilakukan sebelum semua kameraakan di pasang. Bahkan untuk bisa mengatur IP address bukanlah hal yang mudah, butuh tenaga professional dengan keahlian IT di bidangnya. Maka dari itu untuk jenis IP camera, Anda menggunakan jasa toko pasang camera CCTV. Sehingga hasil dari pemasangan akan sangat benar – benar maksimal. Sangat penting untuk memilih toko pasang dengan pengetahuan dan professionalitas kerja yang tinggi.

Bahkan dalam proses krimping untuk kabel UTP yang dilakukan juga tidak semudah saat melakukan pemasang camera CCTV jenis analog. Memang sangat diperlukan pengetahuan tambahan untuk bisa mengetahui urutan warna dari kabel jaringan. Setelah pemasangan kamera dan power up, biasanya gambar tidak akan langsung muncul pada layar monitor. Di samping itu, untuk maksimum panjang kabel dari IP kamera adalah 100 meter. Namun tidak seperti jenis analog, kabel kamera IP cukup dihubungkan pada switch terdekat.

Namun kelebihan dari jenis IP camera dibandingkan dengan CCTV jenis analog adalah hasil gambar yang sangat bagus bahkan pada saat live view. Di mana jenis kamera yang satu ini memiliki resolusi yang cukup tinggi yakni hingga full HD 1080. Dengan begitu, resolusi tersebut akan memiliki live view dengan frame rate yang tinggi. Sedangkan jenis CCTV analog hanya memiliki resolusi paling tinggi yakni D1. Namun banyak juga kamera analog yang atur pada resolusi CIF agar memiliki frame rate yang tinggi. Itulah perbedaan dari pasang CCTV jenis analog atau IP. Menggunakan jasa toko pasang camera CCTV akan lebih memudahkan Anda.