Cara Pasang CCTV Tipe Dome Sendiri di Rumah
Memilih CCTV untuk di pasang di rumah merupakan salah satu hal yang mungkin cukup sulit dilakukan. Pasalnya saat ini banyak sekali jenis kamera pengawas dengan kualitasnya masing – masing. Namun salah satu pasang CCTV terbaik adalah jenis dome kamera. Pasalnya dome kamera yang satu ini merupakan salah satu pilihan dalam pengawasan keamanan yang sangat populer, dengan desainnya yang keren, dan mudah dalam hal pasangan saja serta bisa digunakan pada berbagai jenis lingkungan. Seperti namanya, kamera yang satu ini memiliki bentuk layaknya kubah atau dome. Pada umumnya, CCTV jenis ini dipasangkan untuk memantau kantor atau toko, tapi juga bisa untuk pemasangan rumah. Dengan bentuknnya akan menyulitkan orang lain untuk bisa melihat ke mana arah dari lensa pada kamera tersebut.
Bahkan untuk jenis CCTV yang satu ini memiliki berbagai fitur yang akan sangat memudahkan Anda. Salah satu fitur unggulan yang dimiliki adalah kualitas HD yang dimilikinya. Selain itu juga ada infra merah yang pasangkan untuk memantau pada area yang gelap. Kemudian ada fitur WDR, hinga vandalproof yang tahan akan segala jenis benturan. Cara pasang CCTV ini juga sangat mudah untuk dilakukan, bahkan Anda bisa melakukan pemasangan sendiri. Ikuti saja langkah berikut ini.
Cara pasang CCTV dome camera sendiri di rumah yang pertama adalah dengan menentukan lokasi yang Anda pilih. Ada beberapa hal yang harus dilakukan untuk bisa mendapatkan lokasi pasang CCTV yang sangat tepat. Sangat penting untuk memasang kamera CCTV jenis dome pada lokasi yang cukup tinggi. Dengan begitu, cangkupan area dalam melakukan pemantauan akan lebih luas dan lebar. Sangat pentingi juga untuk memilih jenis vandalproof, terlebih saat pemasangan di luar ruangan. Dengan begitu, kamera akan bekerja dengan baik dalam kondisi cuaca apapun.
Cara pasang CCTV jenis dome sendiri sangat mudah untuk dilakukan. Anda cukup tarik dan hubungkan kabel power listrik DC kamera dan juga output video dengan koneksi yang tepat. Setelah itu, hubungkan juga ujung kabel dengan koneksi yang ada pada input video pada DVR. Sangat penting juga untuk memastikan bahwa ujung kabel terkunci dengan sangat baik. Setelah itu, sambungkan power adaptor pada stop kontak. Apabila Anda pasang kamera CCTV lebih dari satu lebih baik menggunakan kabel power splitter jika memungkinkan.
Cara pasang CCTV jenis dome memiliki berbagai jenis tips yang bisa Anda gunakan. Sebenarnya pasang jenis kamera ini bisa dilakukan pada permukaan yang datar, horizontal atau yang vertikal. Hal tersebut dikarenakan adanya sekrup dalam setiap pembelian. Permukaan untuk memasang CCTV yang satu ini juga harus benar – benar kuat. Memilih bahan seperti bata, kayu, atau batu menjadi pilihan yang sempurna. Anda juga bisa melakukan pemasangan CCTV pada permukaan logam, namun perlu tambahan perangkat mounting.
Cara pasang CCTV nya pun pastikan Anda sudah menandai lokasi yang akan pasang. Gunakan skrup untuk bisa membuat kamera terpasang dengan kuat. Apabila Anda pasang pada permukaan kayu, Anda bisa langsung memasangkan sekrup pada permukaannya. Untuk bisa menggerakkan kamera, cukup dengan mengendurkan sekrup yang ada pada dasar kamera. Dengan begitu, kubah penutup akan bisa diputar. Setelah Anda sudah mendapatkan sudut pandang yang sesuai, kencangkan semua sekrup untuk mengunci lokasi kamera pada tempat tersebut. Saat melakukan pasang kabel CCTV usahkan jangan menekuknnya. Hindari juga kabel listrik sebab arus listrik akan menganggua sinyal dari kamera yang Anda pasang.
Leave a Comment